Tour & Travel

Salam hangat. Senang sekali bisa berada di tengah-tengah Industri Pariwisata Dunia baik Domestik maupun Internasional. Disini saya akan sedikit memaparkan suatu konsep yang akan membuat anda memahami apa arti dari wisata sesungguhnya. Banana Tour Indonesia dengan konsep Wisata Serunya memberikan keleluasaan kepada anda dalam memilih Paket Perjalanan, dimana kami menawarkan harga dan pelayanan yang terbaik hanya untuk anda. Berbagai jenis Paket Wisata telah kami siapkan untuk Anda, baik Paket Grup atau Paket Keluarga, dan terbagi menjadi Pilihan Paket Wisata sesuai dengan kebutuhan liburan anda. dan Jenis paket yang kami sediakan adalah Paket Budget, Deluxe dan VIP, , bahkan untuk peserta tertentu anda bisa merancang perjalanan anda sendiri. Selain itu kami juga melayani dalam hal Ticketing online, Transport, Pengurusan dokumen perjalanan, sampai Konsultasi Perjalanan liburan anda bersama orang tercinta dilayani oleh Consultant Planner Profesional kami secara gratis. Bersama Banana Tour Indonesia, Anda akan mendapatkan pelayanan dengan harga terbaik, karena kepuasan anda merupakan kebanggaan buat kami. Dan kami tentunya telah membuka Kantor Cabang di Destinasi Terbaik di Indonesia yang Real Office, Real Crew, Real System, Real Management. Jadi anda tidak perlu khawatir jika perusahaan kami tidak resmi. Dengan Sumber Daya Manusia yang kami miliki dan Team yang berpengalaman yang juga tentunya bersertifikat di dukung dengan Management Travel yang Modern kami yakin dan sanggup untuk membuat anda tidak menyesal menggunakan jasa kami. Serta menjadikan kami sebagai mitra di dalam menjalankan program perjalanan wisata anda tentunya dengan mengedepankan Profesionalisme. Kantor kami ada di : Head Office : Jl.Buah Batu No.279 Turangga – Lengkong 42064 Bandung – Indonesia Office : +62 22 73518808 WhatsApp, Line, WeChat : +62 816622572 Email : bananatourindonesia@gmail.com Branch Pangandaran : Jl Bulak Laut Timur No.64 Penanjung 46396 Pangandaran Jawa Barat - Indonesia Office : +62 262 7500808 WhatsApp, Line, WeChat : +62 816620442, +62 818 614135 Email : bananatourpangandaran@gmail.com Keuntungan yang akan anda dapatkan jika memakai jasa kami :  Akan kami tangani sendiri tanpa melempar ke travel agen lain karena kami memiliki Kantor Cabang sendiri.  Team kami semua Berlisensi dan Berpengalaman di bidangnya masing-masing.  Tercover dengan Asuransi Jiwa selama berada di tempat wisata  Mendapatkan Banana Member Card yang bisa anda gunakan di lebih dari ribuan transaksi dalam & luar negeri.  Menyediakan banyak pilihan paket wisata sesuai dengan kebutuhan anda.  Kami menyediakan semuanya dari awal sampai akhir perjalanan wisata. Demikian Paket-Paket wisata yang kami tawarkan dengan harapan kita dapat bekerja sama dengan baik dan sukses, atas perhatian dan dukungannya, kami Banana Tour Indonesia mengucapkan berbanyak terima kasih. Selamat menikmati liburan Anda berkeliling dunia bersama kami.

Back To Top

Crusor

Banana Tour Indonesisa => Jl. Buah Batu No. 279 Bandung. Phone 022-709136

Selasa, 21 Juni 2016

PANTAI BANGKO BANGKO

Pantai Senggigi Lombok adalah sebuah tempat wisata di Lombok yang paling terkenal. Pantai Senggigi memiliki keindahan panorama yang menawan hati. Banyak wisatawan luar negeri yang datang ke pantai ini.
Bangko-bangko merupakan salah satu kawasan pantai dengan pemandangan indah di Nusa Tenggara Barat yang juga cocok dijadikan tempat berselancar, tracking, dan memancing. Kawasan ini terletak di Desa Batu Putih, Kecamatan Sekotong, Kabupaten Lombok Barat. Pasir putih menghampar di sepanjang pantai semakin terlihat indah dengan latar jejeran perahu nelayan yang berwarna-warni. Keindahan pantai di kawasan wisata bangko-bangko semakin lengkap dengan air laut yang jernih. Tidak heran, kawasan wisata ini merupakan salah satu tujuan wisata di Lombok yang banyak digemari oleh wisatawan mancanegara.
Bangko-bangko merupakan surganya para peselancar. Ombaknya yang besar, panjang, dan sambung-menyambung membuat ombak di pantai kawasan ini cocok bagi peselancar ahli. Sehingga, sekalipun tidak terlalu terkenal, pantai bangko-bangko selalu ramai dengan turis yang ingin menjajal kemampuan mereka di ombak pantai ini. Beberapa resort yang terdapat di Lombok juga memanfaatkan keganasan ombak pantai dengan menyediakan paket surfing di pantai Bangko-bangko. 
Di Bangko-bangko juga terdapat beberapa spot bagus yang dapat dijadikan tempat memancing bagi para mancing mania. Ikan-ikan berukuran besar seperti tuna bisa didapatkan dengan mudah hanya dengan berlayar dan memancing di titik-titik tersebut. Biasanya, para pemancing menyewa kapal dari pantai Ampenan untuk menyalurkan hobi memancing mereka. Mereka yang tidak betah berlama-lama dengan memancing tetap dapat menyantap ikan laut yang nikmat. Para nelayan yang tinggal di sekitar pantai biasanya menjual hasil tangkapan mereka di pasar dadakan yang selalu ramai. Pada bulan-bulan tertentu, sekitar Juli dan Agustus, nelayan-nelayan disini dapat menangkap hingga 1000 ekor ikan tongkol setiap hari. Ikan-ikan ini biasanya dijual sekitar 20-25 ribu untuk 5 ekor ikan tongkol.
Di Bangko-bangko juga terdapat tempat untuk penjelajahan darat. Taman wisata Bangko-bangko bisa menjadi pilihan bagi mereka yang menyukai tracking. Di Taman wisata ini dapat ditemukan tanaman-tanaman yang biasa tumbuh di pantai seperti Bruguiera, Soneratiaceae, Rubiceae, dan Pandanaceae. Selain itu, pengunjung juga dapat menemukan tanaman hutan dataran rendah seperti bajur, kesambi, dan waru. Selain flora, beberapa fauna yang terdapat disini adalah elang bondol, koakiau, ayam hutan, dan elang laut. Uniknya, di dalam rerimbunan hutan terdapat sisa-sisa peninggalan Jepang berupa puing yang dulunya merupakan benteng milik Jepang.
Masyarakat disini ramah dan terbuka. Bangko-bangko menjadi tempat untuk singgah bagi para nelayan yang berasal dari luar daerah. Kawasan wisata Bangko-bangko bisa di capai dari Mataram dengan waktu perjalanan lebih kurang 2 jam. Bila ingin menggunakan kendaraan umum. Anda bisa menggunakan bus dari terminal Mandalika Bertais tujuan Lembar. Setelh sampai di Lembar lanjutkan dengan angkuran umum yang menuju ke Labuhan Poh. Selain melalui jalur darat banyak pula wsatawan yang memilih datang ke Bangko-bangko melalui jalur laut, yaitu dari Nusa Penida. Dari Nusa Penida wisatawan harus menempuh perjalanan sekitar 3 jam untuk sampai ke kawasan ini.
Sedangkan untuk penginapan, jumlahnya memang belum terlalu banyak. Diantaranya adalah hotel Aman Gati yang jaraknya lebih kurang 1 kilometer dari Bangko-bangko. Ada pula hotel Palm Beach Garden serta Hotel Bola-Bola Paradise sekitar 11 kilometer dari kawasan wisata. Tidak jarang juga para pengunjung menyewa hunian penduduk sebagai tempat untuk menginap. Namun, tidak perlu khawatir Dinas Pariwisata setempat telah mempersiapkan pembangunan resort dalam rangka pengembangan kawasan wisata satu ini. Mereka bahkan akan melakukan berbagai pengembangan yang akan membuat kawasan wisata Bangko-bangko akan semakin menarik untuk dikunjungi.

0 komentar:

Posting Komentar