Tour & Travel

Salam hangat. Senang sekali bisa berada di tengah-tengah Industri Pariwisata Dunia baik Domestik maupun Internasional. Disini saya akan sedikit memaparkan suatu konsep yang akan membuat anda memahami apa arti dari wisata sesungguhnya. Banana Tour Indonesia dengan konsep Wisata Serunya memberikan keleluasaan kepada anda dalam memilih Paket Perjalanan, dimana kami menawarkan harga dan pelayanan yang terbaik hanya untuk anda. Berbagai jenis Paket Wisata telah kami siapkan untuk Anda, baik Paket Grup atau Paket Keluarga, dan terbagi menjadi Pilihan Paket Wisata sesuai dengan kebutuhan liburan anda. dan Jenis paket yang kami sediakan adalah Paket Budget, Deluxe dan VIP, , bahkan untuk peserta tertentu anda bisa merancang perjalanan anda sendiri. Selain itu kami juga melayani dalam hal Ticketing online, Transport, Pengurusan dokumen perjalanan, sampai Konsultasi Perjalanan liburan anda bersama orang tercinta dilayani oleh Consultant Planner Profesional kami secara gratis. Bersama Banana Tour Indonesia, Anda akan mendapatkan pelayanan dengan harga terbaik, karena kepuasan anda merupakan kebanggaan buat kami. Dan kami tentunya telah membuka Kantor Cabang di Destinasi Terbaik di Indonesia yang Real Office, Real Crew, Real System, Real Management. Jadi anda tidak perlu khawatir jika perusahaan kami tidak resmi. Dengan Sumber Daya Manusia yang kami miliki dan Team yang berpengalaman yang juga tentunya bersertifikat di dukung dengan Management Travel yang Modern kami yakin dan sanggup untuk membuat anda tidak menyesal menggunakan jasa kami. Serta menjadikan kami sebagai mitra di dalam menjalankan program perjalanan wisata anda tentunya dengan mengedepankan Profesionalisme. Kantor kami ada di : Head Office : Jl.Buah Batu No.279 Turangga – Lengkong 42064 Bandung – Indonesia Office : +62 22 73518808 WhatsApp, Line, WeChat : +62 816622572 Email : bananatourindonesia@gmail.com Branch Pangandaran : Jl Bulak Laut Timur No.64 Penanjung 46396 Pangandaran Jawa Barat - Indonesia Office : +62 262 7500808 WhatsApp, Line, WeChat : +62 816620442, +62 818 614135 Email : bananatourpangandaran@gmail.com Keuntungan yang akan anda dapatkan jika memakai jasa kami :  Akan kami tangani sendiri tanpa melempar ke travel agen lain karena kami memiliki Kantor Cabang sendiri.  Team kami semua Berlisensi dan Berpengalaman di bidangnya masing-masing.  Tercover dengan Asuransi Jiwa selama berada di tempat wisata  Mendapatkan Banana Member Card yang bisa anda gunakan di lebih dari ribuan transaksi dalam & luar negeri.  Menyediakan banyak pilihan paket wisata sesuai dengan kebutuhan anda.  Kami menyediakan semuanya dari awal sampai akhir perjalanan wisata. Demikian Paket-Paket wisata yang kami tawarkan dengan harapan kita dapat bekerja sama dengan baik dan sukses, atas perhatian dan dukungannya, kami Banana Tour Indonesia mengucapkan berbanyak terima kasih. Selamat menikmati liburan Anda berkeliling dunia bersama kami.

Back To Top

Crusor

Banana Tour Indonesisa => Jl. Buah Batu No. 279 Bandung. Phone 022-709136

Jumat, 24 Juni 2016

TARI KECAK

Kecak (pelafalan: /'ke.tʃak/, secara kasar "KEH-chahk", pengejaan alternatif: Ketjak, Ketjack), adalah pertunjukan tarian seni khas Bali yang lebih utama menceritakan mengenai Ramayana dan dimainkan terutama oleh laki-laki. Tarian ini dipertunjukkan oleh banyak (puluhan atau lebih) penari laki-laki yang duduk berbaris melingkar dan dengan irama tertentu menyerukan "cak" dan mengangkat kedua lengan, menggambarkan kisah Ramayana saat barisan kera membantu Rama melawan Rahwana. Namun, Kecak berasal dari ritual sanghyang, yaitu tradisi tarian yang penarinya akan berada pada kondisi tidak sadar, melakukan komunikasi dengan Tuhan atau roh para leluhur dan kemudian menyampaikan harapan-harapannya kepada masyarakat.
Para penari yang duduk melingkar tersebut mengenakan kain kotak-kotak seperti papan catur melingkari pinggang mereka. Selain para penari itu, ada pula para penari lain yang memerankan tokoh-tokoh Ramayana seperti Rama, Shinta, Rahwana, Hanoman, dan Sugriwa.
Lagu tari Kecak diambil dari ritual tarian sanghyang. Selain itu, tidak digunakan alat musik. Hanya digunakan kincringan yang dikenakan pada kaki penari yang memerankan tokoh-tokoh Ramayana.
Sekitar tahun 1930-an Wayan Limbak bekerja sama dengan pelukis Jerman Walter Spies menciptakan tari Kecak berdasarkan tradisi Sanghyang dan bagian-bagian kisah Ramayana. Wayan Limbak memopulerkan tari ini saat berkeliling dunia bersama rombongan penari Bali-nya.





0 komentar:

Posting Komentar